Rabu, 14 Februari 2018

5 Alasan Umum Kenapa Menstruasi Datang Terlambat

. 
KOMPAS.com - Mungkin beberapa dari Kamu merasa khawatir jika periode menstruasimu tiba-tiba terlambat.

Ini sebetulnya sangat umum terjadi pada perempuan dan ada beberapa alasan yang membuat siklus bulananmu tertunda.

Setidaknya, ada lima alasan:.

1. Periode menstruasimu mungkin memang tidak tentu setiap bulannya.
Misalnya kadang jarak antar- menstruasi hanya 24 hari, namun di waktu lain jaraknya mencapai 32 hari.
Jika waktu menstruasimu tak kunjung datang, jangan khawatir. Bisa saja karena tubuhmu memang belum menyelesaikan siklus yang diperlukan.

2. Alasan lainnya bisa juga karena stres. Stres menyebabkan ovulasi menjadi terlambat daripada biasanya.
Ovulasi adalah proses pelepasan telur dari indung telur untuk dibuahi.
Jika Kamu merasa khawatir atau kesal dengan sesuatu pada waktu yang spesifik, tubuhmu akan menunggu hingga emosimu stabil kembali.
Artinya, Kamu bisa saja mengalami ovulasi seminggu setelahnya atau lebih lama dari biasanya. Bahkan, bisa juga menstruasimu terlewat.

3. Sakit atau terluka. Jika tubuhmu sedsng sakit atau tidak dapat kondisi baik, maka tubuhmu tidak akan cukup lengkap untuk mengalami kehamilan.
Tubuhmu akan mengalami ovulasi saat Kamu merasa sehat kembali. Ini juga bisa membuat menstruasimu tertunda atau berhenti.

4. Kurang asupan makan atau olahraga terlalu intens juga bisa menyebabkan menstruasimu tertunda. Ini akan memengaruhi kesehatanmu secara menyeluruh.
Jika tubuhmu bekerja terlalu keras untuk menjagamu tetap sehat, maka tidak mungkin terjadi kehamilan.
Menstruasimu kemungkinan akan terlambat, tidak teratur atau bisa juga berhenti hingga kesehatan tubuhmu sudah baik.

5. Mengkonsumsi obat-obatan juga bisa menjadi alasan menstruasimu terlambat.
Mendapatkan resep obat atau mengganti obat-obatan rutinmu bisa juga memengaruhi siklus menstruasi.


Jadi, coba lah bicara dengan dokter jika hal itu terjadi.
Sebagai saran, jika siklus menstruasimu biasanya teratur dan keterlambatan tersebut sangat jarang terjadi, cobalah berkonsultasi dengan dokter.
Apapun hasiknya, setelah Kamu mengetahui lima alasan di atas, maka Kamu bisa mengambil langkah berikutnya.


sumber : http://lifestyle.kompas.com/read/2018/02/04/200000020/5-alasan-umum-kenapa-menstruasi-datang-terlambat 

HIndari Pola Menstruasi yang Salah

Hindari melakukan 5 hal ini saat sedang menstruasi



Merdeka.com - Menstruasi yang terjadi pada tubuh wanita setiap bulannya adalah hal yang normal terjadi. Sebab ketika sel telur wanita tidak dibuahi, maka akan luruh dengan sendirinya lewat proses menstruasi.

Seiring dengan berjalannya proses tersebut, terjadi pula bermacam perubahan hormonal pada tubuh wanita. Kebanyakan wanita akan mengalami mood swing, nafsu makan yang menggila, rasa nyeri di sekujur tubuh, pusing, dan bahkan nafsu untuk berhubungan badan lebih tinggi. Hal inilah yang kemudian membuat wanita harus belajar untuk mengontrol dirinya agar tidak menuruti perubahan hormonal tersebut. Seperti dilansir dari boldsky.com, berikut adalah beberapa hal yang sebaiknya tidak Anda lakukan saat sedang menstruasi.

Berhubungan seks
Hubungan seks tentu saja menjadi hal teratas yang harus Anda hindari saat menstruasi. Masih bertanya kenapa? Infeksi akan mengancam kesehatan kelamin Anda dan pasangan.

Tidak mengatur pola makan dengan baik
Menstruasi memang membuat wanita terkadang malas makan atau bahkan memiliki nafsu makan yang menggila. Walaupun begitu Anda harus mengontrolnya. Jangan sampai Anda memiliki pola makan yang tidak baik sebab menstruasi akan membuat Anda kehilangan banyak darah sehingga Anda tetap harus makan sehat secara teratur agar tetap merasa energik.

Bekerja terlalu keras
Saat menstruasi, wanita sebaiknya tidak bekerja terlalu keras. Sebab rasa nyeri yang muncul saat menstruasi dan dipadukan dengan kerja yang keras akan membuat rasa nyeri tersebut semakin memburuk.

Jarang mengganti pembalut
Saat mens, pembalut merupakan hal utama yang pasti dipakai wanita. Jangan malas untuk menggantinya terutama jika darah mens Anda sedang banyak-banyaknya. Alasan utamanya adalah untuk mencegah Anda dari infeksi vagina.

Tidak menjaga kebersihan tubuh
Selain harus mengganti pembalut dengan rutin, Anda juga tidak boleh lupa untuk menjaga kebersihan tubuh terutama di organ intim Anda. Hal ini bermanfaat untuk menghindarkan tubuh Anda dari berbagai macam bakteri penyebab infeksi
 sumber : https://www.merdeka.com/sehat/hindari-melakukan-5-hal-ini-saat-sedang-menstruasi.html